NasDem Raih 100 Ribu Suara, Bupati Tapteng Tepis Tuduhan Kerahkan ASN

Share this:
BMG
Ketua DPD NasDem Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani saat mendaftarkan bacaleg dari Partai Nasdem Tapteng, beberapa waktu lalu.

PANDAN, BENTENGTAPANULI.com– Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) yang juga Ketua DPD Partai NasDem Bakhtiar Ahmad Sibarani menepis tuduhan pengerahan ASN (Aparatur Sipil Negara) ketika caleg NasDem yang disebut meraih ratusan ribu suara.

Bakhtiar mengatakan, menurut hitungan Center NasDem Tapanuli Tengah, suara partai dan caleg Delmeria Sikumbang hanya mencapai 70 ribu suara di Kabupaten Tapanuli Tengah. Mereka juga masih menunggu pleno dari KPU Tapteng.

“Setahu saya, suara kami baik caleg-caleg yang lain dan suara partai ada yang 6.000, 7.000 itu suara dari partai NasDem dan caleg lain,” ujar Bakhtiar, Rabu (1/5/2019).

Menurutnya, mereka difitnah dan dituduh menggelembungkan suara. Ia juga merasa dituduh menggunakan kekuasan dan menurutnya ini merupakan fitnah yang sangat keji. Ia menegaskan akan melaporkan balik pelapor ke Bawaslu.

“Saya akan pastikan selesai rekapitulasi KPU, saya akan laporkan Buyung Sitompul dan kawan-kawan. Kami sudah kumpulkan berita-beritanya yang mengatakan kami ada kecurangan seperti yang disebutkan ada 100 ribu lebih suara Delmeria. Setelah pleno nanti kita lihat hasilnya,” ujar Bakhtiar.

BacaKPU Tapteng Tindak Lanjuti Rekomendasi Bawaslu Soal Pemungutan Suara Ulang

BacaKecurangan Pemilu di Tapteng, Tangkap Aktor lntelektualnya, Gelar PSU Seluruh TPS

Sementara, Buyung Sitompul selaku Ketua DPD Golkar Tapteng, belum merespons.

Sebelumnya, Organisasi Gabungan Lintas Partai Tapanuli Tengah melaporkan para Aparatur Sipil Negara (ASN) setempat ke Bawaslu RI. Para ASN itu diduga terlibat kecurangan secara masif dan terstruktur dalam Pemilu 2019.

Share this: