Antre di Pelabuhan Ajibata Tak Lagi Membosankan, Ada Suguhan Tortor dari Naposo Bulung

Share this:
Sejumlah anak muda Kecamatan Ajibata manortor menghibur penumpang yang sedang antre di Pelabuhan Ajibata hendak menyeberang ke Samosir.

TOBASA, BENTENGTAPANULI.com – Calon penumpang di Pelabuhan Ajibata yang sedang mengantre untuk menyeberang dengan Kapal Motor Penumpang (KMP) Tao Toba ke Pulau Samosir, kini diperlakukan istimewa.

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang begitu membosankan, kini mereka dihibur oleh naposo bulung (anak muda) setempat dengan menampilkan tarian Tortor.

BACA: Antisipasi Tragedi Sinar Bangun Terjadi Lagi, Ini yang Dilakukan Pemerintah

Seperti yang berlangsung, Kamis (6/6/2019), mereka tampak keren dengan berbalut ulos Batak, kemudian manortor, membuat suasana di dermaga KMP Tao Toba tersebut jadi lebih asyik.

Para calon penumpang tampak antusias atas persembahan Tortor tersebut. Bahkan, tak sedikit dari mereka ikut manortor dan memberikan sumbangan yang diselipkan ke jari-jari para panortor.

Beberapa calon penumpang pun sangat mengapresiasi karya seperti ini dan berharap di momen-momen ke depan tetap berlangsung.

BACA: Nama Kabupaten Tobasa akan Diganti, Ini Nama Barunya…

“Selain untuk menghibur para penumpang, pertunjukan ini juga cara melestarikan budaya Batak. Ada banyak momen pelabuhan ini ramai. Selain hari raya Idul Fitri, ada juga momen Natal dan Tahun Baru. Yang begini harus tetap dijaga ya,” ujar salah seorang calon penumpang.

Share this: