Avanza Terjun ke Sungai Batang Gadis, Bripka Dony dan Pegawai Bank Sumut Tewas

Share this:
BMG
Petugas TNI dan Polri bersama-sama dengan warga ikut membantu proses evakuasi korban dan mobil Avanza dari Sungai Batang Gadis, Madina, Sabtu (13/10/2018).

MADINA, BENTENGTAPANULI.com– Nahas dialami Bripka Dony Pane dan rekannya pegawai Bank Sumut Syahputra Lubis. Keduanya ditemukan meninggal dunia setelah mobil Avanza BK 1103 ZP yang mereka tumpangi terjun ke Sungai Batang Gadis di Desa Singengu Julu, Kecamatan Kotanopan, Mandailing Natal (Madina).

Kecelakaan lalu lintas itu terjadi, Jumat (12/10/2018), sekira pukul 08.00 WIB. Saat itu, mobil Avanza yang dikemudikan Bripka Dony melaju dari arah Panyabungan menuju Kotanopan. Tiba di tempat kejadian perkara (TKP) Desa Singengu Julu, mobil Avanza yang dikemudikan Bripka Dony oleng ketika berusaha menghindari tabrakan dengan pengemudi sepedamotor dan mobil terjun bebas ke sungai Batang Gadis.

Data diperoleh BENTENG TAPANULI (tapanuli.bentengtimes.com), Sabtu (13/10/2018), Bripka Dony Pane sempat dinyatakan hilang selama sehari dan jasadnya ditemukan tewas terjepit di kabin mobil. Sementara rekannya pegawai Bank Sumut bernama Syahputra Lubis, ditemukan meninggal beberapa jam setelah kecelakaan di Sungai Batang Gadis, tepatnya di Desa Lumban Pasir, Kecamatan Tambangan.

Saat itu, air sungai sedang meluap akibat curah hujan yang sangat tinggi. Dua penumpang Jhoni Supridar, Kepala Bank Sumut Cabang Pembantu Kotanopan dan Roni Chandra, pegawai Bank Sumut Kotanopan selamat setelah berhasil keluar dari dalam mobil saat terjatuh ke sungai.

(Baca: Bus Rombongan Pesta Nikah Masuk Jurang Jembatan Sipegepege, 5 Orang Meninggal)

(Baca: Fortuner Tabrak Rumah di Tarutung, Boru Tobing dan 2 Anaknya Masuk Rumah Sakit)

Sementara Bripka Dony Pane yang bertugas di Provos Polsek Kotanopan dan Syahputra Lubis, pegawai Bank Sumut Kotanopan–sempat hilang bersama mobil. Keduanya hanyut terbawa arus sungai Batang Gadis yang saat itu sangat deras.

Namun, sekira pukul 13.00 Wib, Syahputra Lubis akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Jasadnya tersangkut di Bronjong Sungai di kawasan Laru Kecamatan Tambangan.

(Baca: Niat Hadiri Wisuda Adik, Anggota Polres Tobasa Meninggal Laka Lantas)

(Baca: Jangan Tunggu Korban Jiwa, Lalu Sibuk Perbaikan Jalan Rusak)

Sementara itu, pencarian terhadap Bripka Dony Pane dan mobil Avanza terus dilakukan dilakukan. Jenazah Bripka Dony Pane baru ditemukan sekira pada pukul 10.13 WIB, sebagaimana postingan akun Facebook Ardin Pungkut, pada Sabtu (13/10/2018). Ardin Pungkut dalam akun facebooknya mengungkapkan jika jenazah Bripka Dony sudah ditemukan.

Innalillahi wainnailaihiroziun. Selamat jalan pak. selamat jalan para pahlawan,” tulis Ardin Pungkut, dalam akun Facebooknya.

Share this: