Partangiangan Parsadaan Nainggolan Sibatuara Siap Pecahkan Rekor MURI

Share this:
Rangkaian kegiatan Partangiangan PARNASIB.

SAMOSIR, BENTENGTAPANULI.com – Parsadaan Nainggolan Sibatuara (PARNASIB) Indonesia akan melaksanakan partangiangan yang juga dirangkai dengan berbagai kegiatan yang digelar pada 4-6 Juli 2019. Dan, salah satu dari rangkaian kegiatan itu akan memecahkan rekor MURI.

BACA: Puji Tuhan, Bayi Kembar Tiga Lahir Selamat di Samosir

Ketua Panitia Partangiangan PARNASIB Indonesia 2019 Bernard Nainggolan mengatakan, sejumlah kegiatan yang akan dilaksanakan, yakni pelatihan Roasting Coffee Traditional dan Good Agriculture Practise yang akan dilaksanakan di Sopo HKBP Nainggolan, Kecamatan Nainggolan, Kamis (4/7/2019).

Kemudian, juga akan digelar pelatihan musik, penginjilan untuk anak dan pembekalan sekolah minggu yang akan dilaksanakan pada Kamis (4/7/2019).

Kemudian, pada Jumat (5/7/2019) akan dilaksanakan pelayanan kesehatan umum, pembagian kacamata baca, pelatihan salon dan akan digelar kongres, dimana Bupati Samosir Rapidin Simbolon akan hadir sebagai narasumber.

BACA: Menpar Resmikan 17 Event Skala Internasional di Danau Toba, Cek Daftarnya…

Dan, acara puncak akan digelar pada Sabtu (6/7/2019) dengan kegiatan ibadah bersama, acara manortor dan pemecahan rekor MURI dengan menggelar pesta adat membawa Pisang Sitonggi-tonggi dengan peserta terbanyak 600 orang dan selanjutnya makan pisang bersama dengan peserta terbanyak 2000 orang.

Share this: